Rabu, Mei 28, 2008

KODAM XVII/CENDERAWASIH GELAR RALLY WISATA

Menyambut HUT ke-45 Kodam XVII/Cenderawasih, akan menggelar Rally Wisata yang akan dilaksanakan 24 Mei 2008 mendatang. Untuk menyukseskan event tersebut, Kodam XVII/Cenderawasih menggandeng HIPMI dan IMI Papua selaku pendukung, sekaligus panitia penyelenggara.
Menurut Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Imam Santosa, Rally Wisata ini akan dilaksanakan dalam dua etape. Etape pertama, meliputi rute Kodam Keerom yang akan dilaksanakan pada 24 Mei 2008. Sedangkan etape kedua meliputi rute Keerom Demta Jayapura-PTC Kota Jayapura.
”Rally Wisata ini lebih bernuansa kegiatan sosial kemanusiaan. Dimana setiap rute yang dilewati akan diikuti dengan penyerahan bantuan sembako kepada warga”, ujar Kapendam XVII/Cenderawasih saat menggelar jumpa pers di kantor Pendam XVII/Cenderawasih, Kamis (8/5).
Menurut Letkol Inf Imam Santosa, selain penyerahan bantuan sembako, kegiatan sosial lain yang akan mewarnai kegiatan ini adalah kegiatan pengobatan masal yang akan dilaksanakan dua titik yakni, Keerom dan Demta. Selain itu, pihaknya juga akan memberikan bantuan kepada sejumlah tempat ibadah, baik masjid maupun gereja di setiap rute. Di Demta nanti, peserta rally dan warga masyarakat Demta akan berbaur pada acara pesta rakyat.Sementara itu, menurut pengurus HIPMI Papua Murshal Adhan Hidayat. Peserta Rally Wisata ini setiap peserta terdiri dari dua orang yakni driver dengan navigasi. Untuk dua orang, besar biaya pendaftaran Rp. 400 ribu plus Rp. 75 ribu untuk biaya kartu izin start. (Pendam 17/Dispenad/Gnr)
sapa yang bisa kasih info ya ttg reli ini, hebat euy dah nyampe Papua... Maluku Utara ada info gak tuk nayain sapa yg buat soal, brapa peserta dll.... tks... bravo Papua...

Tidak ada komentar: