Sabtu, Agustus 15, 2009

LEG 1 CODY MEMIMPIN, RIFAT KE 2 ARC

Setelah menyelesaikan etape/Leg 1 ANCOM RALLY MALAYSIA dengan total jarak 291, 83 kilometer yang terbagi dalam 8 Special stage, pasangan perally Australia Cody Crocker/Ben Atkinson dari Team Subaru Motor Image, berhasil menyentuh garis finish leg 1 dengan waktu tempuh 2 jam 3 menit 25 detik, disusul pasangan perally wanita Emma Gilmour/Claire (Team Motor Image) dengan waktu 2 jam 11 menit 27 detik, dan ditempat ketiga diduduki oleh perally Team Pertamina Prima XP - Rifat Sungkar/Scot Beckwith dengan waktu 2 jam 21 menit 45 detik.

Hujan deras yang disusul dengan angin kencang sejak pagi hari, membuat track berlumpur dan sangat licin. Sehingga para peserta harus memilih ban khusus dan harus mengeluarkan seluruh kemampuannya, untuk menaklukan track tsb.

Karena licinnya track - perally Indonesia Rifat Sungkar, sempat menabrak pohon di SS 5, yang menyebabkan intercooler dan turbo kendaraan tidak bekerja. Dengan semangat yang tinggi, mereka tetap melanjutkan perjalanan ke service area, meskipun harus tertinggal lebih dari 6 menit. Di SS 8 (terakhir), andalan team Indonesia ini mengalami lagi kendala dikendaraannya dimana kopling kendaraannya habis dikarenakan tebalnya lumpur pada track Rally tsb.

Juara dunia 3 kali (group N) – Karamjit Singh / Jagdev Singh tidak dapat meneruskan perjalannannya dan harus berhenti di SS 2 karena kendaraannya terperosok keperkebunan. Katsu Taguchi / Mark Staecy menabrak pohon di SS 7, dan Gurav Gill / Glen MacNeel berhenti karena kerusakan mesin.

Setelah menjalani 8 Special Stage di leg 1 yang sangat berat kondisi lintasan akibat guyuran hujan sepanjang hari ( pagi hingga sore ), hanya 23 dari 34 peserta yang berhasil lolos dalam etape / leg 1 Rally Malaysia.

“Rally ini sangat berat tantangannya, mulai dari kondisi cuaca sampai stelan mobil dan ban , semua harus dirubah dari perencanaan team. Dan berkat engine tuner – Wiewie Rianto, dan team mekanik yang tangkas, serta kerja sama dengan Scot Beckwith sebagai navigator baru , hasil leg 1 ini sangat baik“ ujar Rifat

Hasil akhir di leg 1 kemarin pasangan Cody Crocker memimpin di posisi 1 untuk APRC, sedangkan perally Indonesia Rifat Sungkar berada diposisi kedua kejuaraan Asia Rally Championship.

Harris Gondokosoemo selaku team manager Pertamina Prima XP menjelaskan bahwa : ”Setiap peserta harus memilih 3 dari 4 negara peneyelenggara di Asia yaitu Jepang, Malaysia, Indonesia dan China. Cody Croker dan Gurav Gill memilih Jepang, Malaysia dan China . Emma Gilmour dan Taguchi, memilih Jepang, Indonesia, dan China, sedangkan Rifat dan Karamjit memilih Malaysia, Indonesia dan China dan 2 peserta Jepang yaitu Yanagisawa, Yuya Sumiya dan Brian Green (NZ) memilih Jepang, Indonesia dan China” Sehingga posisi sementara di rally Malaysia untuk kejuaraan Asia - Cody Crocker berada diposisi 1 dan Rifat ke 2.

“Insya Allah posisi ini dapat kami pertahankan sampai esok hari” ujar Rifat yang didukung juga oleh Garuda Indonesia , Oakley dan Bullocks Tool.

Dan hari Minggu, para peserta masih akan menjalankan 8 SS lagi dengan jarak 297,85 kilometer. Dimana diharapkan para peserta akan finish pada jam 16.00 di area The Zon – Johor Bahru.

Tidak ada komentar: